You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkab Berharap Penyerapan Anggaran Mencapai 70 Persen
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pemkab Berharap Penyerapan Anggaran Capai 70 Persen

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Administrasi Kepulauan Seribu berharap penyerapan anggaran 2015, dapat memenuhi syarat minimal.

Penyerapan anggaran tahun ini kami harapkan mencapai 70 persen lebih

Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Muhammad Anwar mengatakan, target penyerapan anggaran Kabupaten Kepulauan Seribu tahun ini diharapkan mencapai 70 hingga 80 persen.

"Untuk memenuhi syarat minimal, penyerapan anggaran tahun ini kami harapkan mencapai 70 persen lebih," ujar Anwar, Senin (26/10).

2016, Pemkab Fokus Pembangunan Infrastruktur

Anwar merasa yakin, dalam sisa waktu dua bulan ini target tersebut bisa tercapai. "Kita lihat sampai akhir tahun per 15 Desember nanti, berapa persen penyerapannya," ucap Anwar.

Hingga saat ini, sambung Anwar, anggaran yang berhasil diserap dari berbagai kegiatan unit kerja perangkat daerah (UKPD) dan satuan kerja perangkat daerah (SKPD) di Kabupaten Kepulauan Seribu baru mencapai sekitar 43 persen.

"Kita akui kendalanya kemaren, selain karena banyaknya program yang gagal lelang dan salah komponen, juga karena waktu lelang sudah tidak cukup," tandas Anwar.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4297 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1732 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1643 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik